Berbagai Makna dari Filosofi Burung Bangau

Burung bangau adalah salah satu burung yang sering dijadikan sebagai lambang dari filosofi. Burung bangau diterjemahkan dalam beberapa arti yang bermakan dalam. Filosofi yang ada pada burung bangau tak hanya pada bentuk fisik dari burung bangau tersebut. Akan tetapi juga pada beberapa simbol lain yang dilipatkan seperti origami atau seni melipat kertas. Lantas, apa saja makna dari filosofi yang terkandung dalam burung bangau?

Salah satu filosofi terpopuler dari burung bangau adalah burung bangau sebagai lambang kesetiaan. Hal ini dikarenaka burung bangau merupakan salah satu burung yang menggunakan sistem perkawinan monogami. Selain itu, burung bangau juga sangat setia terhadap pasangannya. Hal inilah yang menyebabkan burung bangau menjadi salah satu simbol kesetiaan. Burung bangau juga mejadi simbol dari makhluk suci yang umurnya ribua tahun. Banyak masyarakat terutama masyarakat Jepang yang berdoa agar berumur panjang dan diberi kesehatan sama seperti burung bangau.

Masyarakat Jepang juga percaya bahwa burung bangau merupakan salah satu simbol dari keberuntungan. Mereka melipat origami menjadi burung bangau dan menggantukannya di dalam rumah agar diberi keberuntungan. Selain itu, beberapa masyarakat Jepang juga melipat origami burung bangau hingga berjumlah seribu buah dengan harapan bahwa semua keinginannya terkabul dan keberuntungan akan datang. Burung bangau yang dilipat menjadi origami berjumlah seribu buah juga mempunyai makna lain. Salah satunya adalah kelahiran dan kebahagiaan. Beberapa orang memberikan seribu buah origami burung bangau sebagai salah satu hadiah pernikahan. Hal ini dilakukan agar sang pengantin memiliki kebahagiaan di dalam pernikahan mereka. Selain itu, mereka juga berharap bahwa sang pengantin akan segera mendapatkan momongan.

Burung bangau juga mengajarkan filosofi tentang kerjasama yang harus dilakukan agar tujuan dapat tercapai. Hal ini disimbolkan dari aktivitas migrasi burung bangau yang biasanya berkelompok dengan posisi dan pola yang jelas. Burung bangau juga mengajarkan tentang kepedulian antar manusia. Hal ini didasari saat satu bangau yang mengalami kelelahan maka burung bangau lain akan menolongnya.

 

Similar Posts