Banyak Nutrisi dan Manfaat Jus Jambu Merah Buah Tropis
Jambu merah sepertinya sering dijumpai, ini terlihat tumbuhan jambu merah banyak ditanam dipekarangan rumah, sehingga banyak orang yang mudah untuk menemukannya. Rasa jambu merah yang dominan manis, menjadi kegemaran banyak orang. Kandungan yang terdapat pada jambu merah adalah serat, kalium, vitamin C dan vitamin A, zat besi serta protein.
Dengan kandungan yang cukup banyak ini dapat dimanfaatkan menjadi jus sehingga menjadi salah satu alternatif cara mengkonsumsi jambu merah. Berikut manfaat jus jambu merah yang baik bagi tubuh.
- Melancarkan pencernaan
Dengan kaya kandungan serat di dalam buah jambu merah dapat melancarkan pencernaan. Untuk obat tradisional manfaat jambu sudah banyak diketahui sebagai obat melancarkan sembelit.
- Meningkatkan imun tubuh
Sistem yang terdapat dalam tubuh dapat ditingkatkan kekebalannya dengan mengkonsumsi jus jambu merah. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi melindungi tubuh terhadap resiko terserang penyakit.
- Mencegah kanker
Zat antioksidan di dalam jambu merah cukup efektif dalam mencegah kanker. Selain buah jambu merah daun jambu ini juga memiliki kandungan yang dapat menangkal kanker.
- Mencegah penyakit diabetes
Rasa manis alami dan kandungan serat di dalam jus jambu dapat menjadi makanan alternatif dalam mengkonsumsi gula. Mengkonsumsi gula yang berlebih dapat meningkatkan resiko penderita penyakit ini, oleh sebab itu jus jambu merah dapat menetralisir konsumsi gula berlebih.
Paparan di atas adalah manfaat mengkonsumsi jus jambu merah, mari sama-sam sehat bersama.